Ketentuan Layanan Dukungan Pengembang Utama Zoom

Ketentuan Layanan Dukungan Pengembang Utama Zoom ini ("Ketentuan Dukungan Pengembang Utama") mencakup deskripsi Layanan Dukungan Pengembang Utama Zoom (“Layanan Dukungan Pengembang Utama”) di Lampiran A dan menetapkan syarat dan ketentuan tambahan yang berlaku untuk pembelian paket Layanan Dukungan Pengembang Utama (masing-masing disebut sebagai “Paket Dukungan Pengembang Utama”) oleh Pelanggan (sebagaimana dijelaskan di bawah) dalam Formulir Pemesanan (sebagaimana dijelaskan di bawah). Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini melengkapi syarat dan ketentuan yang terdapat dalam: (i) Ketentuan Layanan Zoom (https://explore.zoom.us/id/terms/) atau Perjanjian Langganan Utama atau perjanjian sejenis untuk penyediaan layanan oleh Zoom, sebagaimana berlaku (“Perjanjian Layanan”); (ii) Lisensi dan Ketentuan Penggunaan Zoom API (https://explore.zoom.us/id/legal/zoom-api-license-and-tou/); (iii) Ketentuan Layanan Video SDK (https://explore.zoom.us/id/video-sdk-terms/); dan (iv) bagi Pelanggan yang telah membeli Paket Dukungan Utama, Ketentuan Layanan Dukungan Utama Zoom (https://explore.zoom.us/docs/en-us/premier-support-terms.html) (secara kolektif disebut “Ketentuan Program dan Pembelian”).  Seperti yang digunakan dalam Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini, "Pelanggan" berarti pihak yang membeli Layanan Dukungan Pengembang Utama. Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini dimasukkan ke dalam Perjanjian Layanan (serta Ketentuan Program dan Pembelian yang dirujuk) melalui referensi ini. 

  1. Layanan Dukungan Pengembang Utama.
    Dengan tunduk pada kepatuhan Pelanggan terhadap Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini, Zoom akan menyediakan Layanan Dukungan Pengembang Utama kepada Pelanggan sebagaimana dijelaskan dalam Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini dan formulir pemesanan yang berlaku untuk Paket Dukungan Pengembang Utama yang diikuti oleh Pelanggan (masing-masing disebut "Formulir Pemesanan"). 
  2. Jangka Waktu dan Penghentian.
    1. Jangka Waktu. Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini akan tetap berlaku selama Formulir Pemesanan dan Perjanjian Layanan berlaku, kecuali dakhiri sesuai dengan Bagian ini.
    2. Penghentian. Salah satu pihak dapat segera mengakhiri Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini dengan memberikan pemberitahuan tertulis tentang penghentian karena alasan tertentu jika pihak lain telah melanggar Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini atau Formulir Pemesanan dan belum memperbaiki pelanggaran tersebut dalam waktu tiga puluh (30) hari setelah menerima pemberitahuan tertulis tentang hal tersebut. 
    3. Dampak Penghentian. Jika terjadi penghentian sesuai dengan Bagian 2(b) (Penghentian): 
      1. Pada tanggal penghentian, kewajiban pembayaran Pelanggan kepada Zoom untuk Layanan Dukungan Pengembang Utama yang disediakan oleh Zoom hingga tanggal penghentian akan jatuh tempo. Untuk menghindari keraguan, Pelanggan tidak akan dikreditkan untuk jumlah sebelumnya untuk Layanan Dukungan Pengembang Utama.
      2. Penghentian Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini secara otomatis akan mengakhiri Paket Dukungan Pengembang Utama yang terkait dalam satu atau lebih Formulir Pemesanan. Semua layanan lain yang tercantum dalam Formulir Pemesanan tersebut akan berlanjut hingga tanggal akhir periode langganan.  
  3. Penafian Jaminan
    SEJAUH YANG DIIZINKAN OLEH HUKUM YANG BERLAKU, PELANGGAN MENGAKUI DAN MENYETUJUI BAHWA LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA DISEDIAKAN "SEBAGAIMANA ADANYA" TANPA JAMINAN APA PUN.   ZOOM,  AFILIASI, PEMASOK, DAN PENGECERNYA SECARA TEGAS MENAFIKAN SEMUA JAMINAN DALAM BENTUK APA PUN, TERSURAT MAUPUN TERSIRAT, TERMASUK TETAPI TIDAK TERBATAS PADA JAMINAN ATAS KELAYAKAN UNTUK DIPERDAGANGKAN, KESESUAIAN UNTUK TUJUAN TERTENTU, ATAU TIDAK ADANYA PELANGGARAN. ZOOM, AFILIASI, PEMASOK, DAN PENGECERNYA TIDAK MENYEDIAKAN JAMINAN ATAU REPRESENTASI TENTANG HASIL YANG DAPAT DIPEROLEH DARI PENGGUNAAN LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA, MENGENAI AKURASI ATAU KEANDALAN INFORMASI APA PUN YANG DIPEROLEH MELALUI LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA, BAHWA LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA AKAN MEMENUHI PERSYARATAN PENGGUNA APA PUN, ATAU BAHWA LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA AKAN BERJALAN TANPA GANGGUAN, TEPAT WAKTU, AMAN, ATAU BEBAS DARI KESALAHAN. PENGGUNAAN LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA, TERMASUK TETAPI TIDAK TERBATAS PADA SETIAP MATERI DAN/ATAU DATA YANG DIUNDUH ATAU DIPEROLEH MELALUI PENGGUNAAN LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA, MERUPAKAN RISIKO PELANGGAN SENDIRI.  ZOOM TIDAK DAPAT MENJAMIN DAN TIDAK MENJANJIKAN HASIL TERTENTU DARI PENYEDIAAN LAYANAN DUKUNGAN PENGEMBANG UTAMA.
  4. Kekayaan Intelektual.
    1. Hak Kekayaan Intelektual Zoom. Zoom memiliki dan akan terus memiliki semua hak kekayaan intelektual yang terkait dengan Layanan Dukungan Pengembang Utama, produk, fitur, hasil, alat data, laporan, skrip, sketsa, diagram, teks, pengetahuan, konsep, bukti konsep, karya seni, perangkat lunak, algoritma, metode, proses, kode pengenal, materi, dokumentasi, petunjuk, atau teknologi lainnya yang disediakan atau dikembangkan oleh Zoom (atau pihak ketiga yang bertindak atas nama Zoom) dalam Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini atau Formulir Pemesanan ("Hasil"), termasuk modifikasi, perbaikan, peningkatan, atau karya turunan, terlepas dari siapa yang pertama kali menyusun atau mengaplikasikan Hasil tersebut. Semua hak yang tidak secara tegas diberikan dalam Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini disimpan dan tetap dimiliki oleh Zoom dan para pemberi lisensinya.
    2. Lisensi Terbatas. Sejauh setiap Hasil disediakan oleh Zoom kepada Pelanggan dalam proses penyediaan Layanan Dukungan Pengembang Utama, Zoom dengan ini memberi Pelanggan, hanya untuk tujuan penggunaan internal Pelanggan atas Hasil tersebut, lisensi terbatas, bebas royalti, non-eksklusif, tidak dapat dialihkan, dapat dicabut, dan tidak dapat disublisensikan untuk menggunakan Hasil tersebut sejauh yang wajar diperlukan agar Pelanggan dapat mengambil keuntungan dari manfaat Layanan Dukungan Pengembang Utama yang disediakan oleh Zoom berdasarkan Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini, hanya selama masa berlaku Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini.
    3. Umpan Balik.  Bagian ini hanya berlaku selama pokok persoalan yang sama tidak dibahas dalam Ketentuan Program dan Pembelian. Untuk keperluan Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini, "Umpan Balik" berarti setiap interaksi antara Pelanggan dengan Layanan Dukungan Pengembang Utama, baik interaksi tersebut (i) dilakukan secara tertulis, lisan, maupun elektronik; (ii) mencakup ide, perbaikan, saran, dan/atau proposal Pelanggan; dan (iii) terkait dengan produk dan layanan Zoom atau produk dan layanan Pelanggan sendiri.  Pelanggan mengakui dan menyetujui bahwa: (a) Umpan Balik Pelanggan tidak mengandung informasi rahasia atau kepemilikan; (b) Zoom tidak bertanggung jawab atas kerahasiaan atau pembatasan penggunaan, baik tersurat maupun tersirat, sehubungan dengan Umpan Balik; (c) Zoom mungkin sudah mengembangkan solusi yang terkait dengan Umpan Balik; dan (d) Pelanggan memberi Zoom lisensi non-eksklusif, global, bebas royalti, tidak dapat dibatalkan, dapat disublisensikan, dan tanpa batas waktu untuk menggunakan, mengkomersialkan, membuat karya turunan, menggabungkan ke dalam produk dan layanan, dan menerbitkan Umpan Balik untuk tujuan apa pun, tanpa kompensasi kepada Pelanggan. Pelanggan mengakui bahwa mereka tidak memiliki hak atas produk, layanan, atau kekayaan intelektual Zoom sebagai hasil dari penerimaan atau penggunaan Umpan Balik tersebut oleh Zoom.       
  5. Lain-lain
    1. Pembaruan. Zoom dapat memilih untuk mengubah atau melengkapi Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini dari waktu ke waktu atas kebijaksanaannya sendiri. Zoom akan melakukan upaya yang wajar secara komersial untuk memberi tahu Pelanggan tentang perubahan penting apa pun pada Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini. Terkecuali untuk pembaruan yang diperlukan oleh hukum atau di mana pembaruan secara khusus memberikan periode waktu yang berbeda, semua pembaruan pada Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini akan berlaku sepuluh (10) hari kerja setelah pembaruan tersebut diposting. Jika Pelanggan terus menerima Layanan Dukungan Pengembang Utama setelah tanggal efektif pembaruan, Pelanggan dianggap telah menerima pembaruan pada Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini.
    2. Hubungan Antarpihak. Zoom dan Pelanggan adalah kontraktor independen, dan Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini tidak akan membentuk hubungan kemitraan, usaha bersama, pekerjaan, waralaba, atau keagenan antara Zoom dan Pelanggan.
    3. Pengabaian. Kegagalan Zoom untuk menggunakan salah satu haknya atau untuk menegakkan ketentuan dari Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini tidak akan dianggap sebagai pengabaian atau penghapusan hak atau kemampuan tersebut untuk menegakkan ketentuan tersebut.  Semua pengabaian terhadap setiap ketentuan dalam Ketentuan Dukungan Pengembang Utama ini akan dilakukan secara tertulis.
    4. Seluruh Perjanjian.  Ketentuan Dukungan Pengembang Utama, Formulir Pemesanan, serta Perjanjian Program dan Pembelian (termasuk lampiran dan dokumen yang disertakan sebagai referensi) ini mencakup seluruh pemahaman dan perjanjian antara Zoom dan Pelanggan mengenai Layanan Dukungan Pengembang Utama, dan menggantikan semua pemahaman dan perjanjian sebelumnya antara Para Pihak sehubungan dengan pokok materi tersebut.

 

Lampiran A

Paket Dukungan Pengembang:  Deskripsi Layanan

 

Ikhtisar

Zoom menyediakan dukungan standar berikut tanpa biaya tambahan bagi para pengembang yang mendaftar untuk akun Zoom dan menggunakan Zoom Developer Platform (disebut sebagai "Platform Developer") yang mencakup Zoom APIs dan Zoom SDKs Zoom (masing-masing disebut sebagai "Produk Pengembang"): (i) dukungan melalui email dari pukul 09.00 hingga 18.00 Waktu Pasifik ("Jam Kerja"; dukungan tersebut, "Dukungan Email"); (ii) beberapa alat layanan mandiri yang disediakan oleh Zoom, seperti akses ke dokumentasi online Zoom dan Forum Pengembang Zoom. 

Pengembang yang memiliki lisensi Utama untuk layanan Zoom dan memenuhi syarat sebagai Pengembang Berlisensi Utama (didefinisikan di bawah) memiliki opsi untuk menambahkan salah satu Paket Dukungan Pengembang dengan biaya tambahan. Paket Dukungan Pengembang hanya dapat berlaku untuk satu akun Zoom dan tidak dapat dibagi antara beberapa akun. 

Dalam berbagai tingkatan Paket Dukungan Pengembang yang dijelaskan lebih rinci di bawah ini, secara umum Zoom menyediakan ketersediaan dukungan email tambahan (hingga 24/7), waktu respons yang lebih cepat, dan peningkatan Jam Dukungan hingga jumlah maksimum Jam Dukungan per bulan. "Jam Dukungan" berarti satu jam waktu yang dihabiskan oleh seorang Agen Dukungan yang Ditunjuk oleh Zoom untuk menanggapi dan merespons permintaan dukungan. 

Pelanggan yang Memenuhi Syarat

Individu dalam kategori berikut akan memenuhi syarat untuk membeli Paket Dukungan Pengembang; bagi pelanggan Dukungan Utama+ Zoom, Paket Dukungan Pelanggan akan disertakan sebagai bagian dari layanan Dukungan Utama+. 

Pengembang Berlisensi Utama

Untuk keperluan Deskripsi Layanan ini, “Pengembang Berlisensi Utama” berarti pengembang dalam kategori berikut: 

  • Pelanggan dengan langganan Utama+ untuk layanan Zoom, kecuali pelanggan yang telah membeli  layanan Zoom berikut:  layanan Dukungan Utama+, ZoomForGov, dan Program Mitra (“Program Zoom ISV”) Vendor Perangkat Lunak Independen (“ISV”) Zoom.
  • Pengembang yang telah menerbitkan aplikasi di Zoom Marketplace dan telah membeli layanan pengembangan bisnis tambahan dari Zoom, tetapi bukan peserta dalam Program ISV Zoom.
  • Pengembang yang telah menandatangani Perjanjian Mitra ISV dengan Zoom, sesuai dengan perjanjian tersebut mereka telah menyematkan Zoom ke dalam produk dan layanan bisnis yang sudah ada sebagai pengecer bernilai tambah. 

Pembeli Paket Dukungan Utama Zoom

  • Pelanggan yang telah berlangganan paket Dukungan Utama Zoom berhak atas diskon untuk harga pembelian Paket Dukungan Pengembang.
  • Pelanggan yang telah berlangganan paket Dukungan Utama+ Zoom, yang saat ini mencakup Paket Dukungan Pengembang Emas tanpa biaya tambahan. 

Cakupan Layanan

Sebagai bagian dari Paket Dukungan Pengembangnya, Zoom akan memberikan akses berikut kepada para pengembang:

  1.  Paket Dukungan Pengembang Standar:
    1. Dukungan melalui Email selama Jam Kerja. 
    2. Dokumentasi online yang dapat dicari yang disediakan oleh Zoom untuk dukungan mandiri. 
    3. Forum Pengembang yang dapat dicari dan digunakan oleh pengembang untuk mencari jawaban atas masalah umum dan bertanya kepada Pengembang lain. 
    4. Pemberitahuan status Layanan API dan Webhook di zoom.us/status.
  2. Paket Dukungan Pengembang Perunggu
    1. Item nomor 1 di atas dengan waktu respons email target hingga 24 jam (untuk masalah P1), 48 jam (untuk masalah P2), dan 72 jam (untuk masalah P3). 
    2. Maksimum 4 Jam Dukungan per bulan.
  3. Paket Dukungan Pengembang Perak:
    1. Item nomor 1 di atas dengan waktu respons email target hingga 6 jam (untuk masalah P1), 12 jam (untuk masalah P2), dan 24 jam (untuk masalah P3). 
    2. Maksimum 8 Jam Dukungan per bulan.
  4. Paket Dukungan Pengembang Emas:
    1. Item nomor 1 di atas dengan waktu respons email target 4 jam (untuk masalah P1), 8 jam (untuk masalah P2), dan 16 jam (untuk masalah P3).
    2. Ketersediaan dukungan 24/7 dari Zoom untuk masalah P1. 
    3. Maksimum 12 Jam Dukungan per bulan, yang mencakup Dukungan Email dan dukungan langsung melalui rapat Zoom. 

Definisi Prioritas

Prioritas Definisi
P1 Masalah tingkat layanan: satu atau beberapa Produk Pengembang tidak berfungsi, operasinya sangat terganggu, atau ada dampak kritis pada Zoom Developer Platform karena kesalahan jaringan atau masalah perangkat lunak lainnya. Tidak ada solusi sementara. Contohnya termasuk kegagalan layanan transmisi atau fungsi perangkat lunak Zoom.
P2 Masalah non-tingkat layanan yang terbatas hanya pada satu pelanggan. 
P3 Masalah terkait dengan gangguan layanan yang telah dijadwalkan atau peristiwa lainnya. 

 

Jam Dukungan Pengembang

Jika Pelanggan melebihi jumlah maksimum Jam Dukungan yang sesuai dengan tingkat yang dibeli dari Paket Dukungan Pengembang mereka selama lebih dari satu bulan berturut-turut, atas kebijakannya sendiri, Zoom dapat: (i) mewajibkan Pelanggan untuk meningkatkan Paket Dukungan Pengembang mereka ke tingkat dengan jumlah maksimum Jam Dukungan yang lebih tinggi; dan/atau (ii) dapat menolak untuk memberi Pelanggan tersebut Jam Dukungan tambahan untuk sisa bulan berjalan.